Kutipopini.com – Komitmen Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Bontang dalam meningkatkan fasilitas pendidikan melalui rehabilitasi di Sekolah Dasar (SD) Negeri 001 Bontang Utara.
Rehabilitasi bangunan sekolah adalah langkah penting dalam mendukung berkualitas pendidikan dan kesejahteraan siswa dengan memberikan kenyamanan dan keamanan dalam proses belajar mengajar.
Adapun rehabilitasi SDN 001 Bontang Utara menyasar pada tiga ruang kelas dan gapura gerbang sekolah.
Dijelaskan, Sekretaris Disdikbud Bontang, Saparuddin bahwa rehabilitasi pembangunan di SDN 001 Bontang Utara merupakan program prioritas Pemerintah Kota Bontang untuk meningkatkan kualitas pendidikan di daerah pesisir.
“SDN 001 yang berada di Bontang Kuala ini menjadi tantangan tersendiri, sebab kondisi geografis dan cuaca ekstrem sangat berdampak pada kondisi bangunan. Untuk itu komitmen pemerintah dengan memberikan dukungan yang diperlukan,” jelasnya kepada awak media belum lama ini.
Menurutnya, dengan peningkatan infrastruktur yang memadai akan berpengaruh pada kualitas pendidikan.
“Pembangunan gapura gerbang sekolah, selain untuk memperindah tampilan fisik juga mengutamakan keaman dan nyaman. Dengan tampilan yang baru akan menjadi simbol kebanggaan bagi para guru, siswa dan warga sekitar,” ucapnya.
Selain itu, tiga ruang kelas juga akan dilakukan rehabilitasi guna menciptakan lingkungan belajar yang lebih baik dan nyaman.
Sementara itu, Kepala Sekolah SDN 001 Bontang Utara, Yani Astutik mengungkapkan bahwa sekolah tersebut sering kali terpapar banjir akibat pasang surut air laut.
“Pasar surut air laut mengakibatkan banjir, terutama pada ruang kelas. Kami sebagai pihak sekolah tentu sangat mengapresiasi langkah rehabilitasi ini agar siswa dapat menikmati fasilitas sekolah yang lebih baik dan nyaman saat proses belajar mengajar,” ungkapnya.
Diketahui tahun 2023 lalu, Pemerintah Kota Bontang juga telah melakukan rehabilitasi beberapa ruang di SDN 001 Bontang Utara tersebut. Seperti pembangunan ruang guru, perpustakaan serta peninggian lantai ruang kelas.
“Pembangunan ini merupakan langkah nyata yang dilakukan Pemerintah dalam meningkatkan kualitas pendidikan, meskipun dilakukan secara bertahap. Dan kami mengucapkan terima kasih atas perhatian dan dukungan yang diberikan oleh Disdikbud Bontang,” ujarnya.
Selain itu, ia juga menekankan agar semua pihak dapat ikut berpastisipasi dalam menjaga dan merawat fasilitas sekolah setelah selesai dibangun.
“Kami ingin mengajak orang tua dan masyarakat bersama-sama menjaga fasilitas ini guna menciptakan lingkungan sekolah yang lebih nyaman. Dan semoga pembangunan ini dapat rampung tepat waktu,” tandasnya. (ADV)