SMPN 5 Bontang Angkat Sejarah Kutai Kartanegara di Pawai Budaya 2025

Kutipopini.com – SMP Negeri 5 Bontang tampil memukau dalam ajang Pawai Budaya (Paul Budaya) 2025 dengan mengusung tema “Perjalanan Kerajaan Kutai Kartanegara.” Melalui paduan tari, kostum, dan koreografi kolaboratif antara guru serta siswa, sekolah ini berhasil menghadirkan nuansa sejarah yang kental sekaligus menonjolkan kekayaan budaya Kalimantan Timur.

Kepala SMPN 5 Bontang, Muhiddin, mengatakan bahwa keikutsertaan sekolahnya dalam pawai bukan hanya bertujuan hiburan, melainkan sarana edukatif untuk mengenalkan sejarah daerah kepada peserta didik.

“Tema yang kami angkat menggambarkan kebesaran Kerajaan Kutai Kartanegara. Kami ingin mengenalkan kembali sejarah daerah kepada peserta didik lewat pertunjukan seni yang kreatif,” ujarnya, Rabu (15/10/2025).

Sebanyak 30 siswa dan 25 guru terlibat langsung dalam rombongan pawai. Kolaborasi lintas peran ini, kata Muhiddin, sudah menjadi ciri khas SMPN 5 setiap tahun dalam berpartisipasi di ajang kebudayaan.

“Setiap tahun kami ikut Pawai Budaya dengan tema yang berbeda. Tahun lalu mengangkat budaya Betawi, dan kali ini kami ingin menonjolkan identitas Kalimantan Timur,” tambahnya.

Persiapan dilakukan secara matang selama beberapa minggu dengan melibatkan guru seni budaya yang memiliki keahlian di bidang tari dan musik. Mereka menata koreografi yang menggambarkan perjalanan kejayaan Kerajaan Kutai Kartanegara, dipadukan dengan sentuhan modern agar tampil memikat di hadapan penonton.

Lebih lanjut, ia menjelaskan keterlibatan guru dan siswa dalam kegiatan ini tidak hanya menghasilkan pertunjukan menarik, tetapi juga memperkuat nilai kebersamaan dan rasa memiliki terhadap budaya lokal.

“Kegiatan ini tak hanya tentang penampilan, tapi juga melatih kekompakan, tanggung jawab, dan rasa cinta terhadap budaya daerah,” jelasnya.

Diharapkan melalui kegiatan seperti Pawai Budaya, generasi muda Bontang semakin memahami akar sejarahnya dan bangga terhadap warisan budaya yang dimiliki Kalimantan Timur. (ADV)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *